Searching...
Kamis, 30 April 2015

cara merubah gigi yang kuning menjadi putih bersih

09.28

Sekarang ini banyak sekali produk yang dijual di pasaran untuk memutihkan gigi. Tidak semua produk yang ada sekarang ini aman untuk Anda gunakan.
Lebih baik Anda menggunakan cara memutihkan gigi yang alami. Cara alami memang sangat aman dan ampuh. Sudah banyak orang yang sukses memutihkan gigi secara alami. Pada uraian berikut akan disebutkan beberapa cara alami yang ampuh untuk memutihkan gigi.
 

1..memakai arang kayu
Cara memutihkan gigi yang kedua adalah menggunakan arang. Arang memang menjadi bahan yang sudah sejak zaman dahulu dipercaya bisa membuat gigi menjadi lebih putih. Anda harus memastikan arang yang digunakan dalam keadaan bersih. Jika Anda sudah menemukan arang yang tepat Anda bisa menumbuk arang tersebut agar menjadi bentuk yang halus. Oleskan arang tersebut pada gigi dan gosok menggunakan jari. Anda harus menggosok dengan lembut karena jika Anda menggosok secara keras akan membuat rasanya menjadi tidak nyaman. Lakukan ritual ini setiap hari dan Anda akan melihat gigi menjadi putih.

2.memakai siwak                                                                                                                                Siwak adalah batang tanaman yang berasal dari timur tengah. Cara membuat gigi putih dengan menggunakan siwak sangat mudah. Anda cukup menggosokkan siwak tersebut pada gigi. Lakukan secara rutin dan Anda akan melihat gigi menjadi putih dalam waktu yang cepat. Selain bisa membuat gigi semakin putih siwak juga bisa membuat gigi kuat dan sehat.

3.memakai kulit jeruk  
                                                                                                                      Bagian kulit jeruk yang harus Anda ambil adalah bagian yang memiliki warna putih. Anda bisa menggunakan bagian kulit jeruk tersebut untuk digosokkan ke gigi. Akan lebih baik jika Anda melakukan ritual ini pada malam hari sebelum tidur. Kulit jeruk selain bisa membuat gigi menjadi putih juga bisa membuat mulut menjadi segar. Anda harus menggunakan kulit jeruk yang masih segar karena kulit jeruk yang masih segar memiliki kandungan zat yang lebih lengkap.

4.memakai garam dan jeruk                                                                                                                  Anda harus menggunakan jeruk nipis yang matang dan setelah itu ambil airnya. Campurkan air jeruk nipis tersebut dengan garam setelah itu gunakan untuk digosokkan ke gigi. Cara memutihkan gigi yang cepat ini akan efektif jika Anda mau menggunakannya secara rutin.

5.memakai biji pinang

Cara yang terakhir adalah menggunakan biji pinang. Anda harus memilih biji pinang yang sudah tua. Jika Anda sudah menemukan biji pinang yang sesuai maka Anda bisa membakar biji pinang tersebut. biji pinang yang sudah terbakar tersebut harus Anda haluskan hingga menjadi bubuk halus. Campurkan bubuk halus tersebut dengan air dan gosokan ke gigi. Anda harus menggosok gigi secara lembut agar lapisan gigi tidak rusak. Biji pinang memang sudah umum digunakan untuk memutihkan gigi sejak zaman dahulu kala. Biji pinang juga bisa membuat gigi menjadi lebih kuat.
Anda pasti tidak ingin penampilan Anda kurang maksimal hanya karena gigi berwarna kuning. Untuk membuat gigi semakin sehat Anda juga harus menggosok gigi secara rutin.
Next
This is the most recent post.
Posting Lama

1 komentar:

  1. Gigiku juga ingin bersih dan putih gan! Makasih ya infonya. :d

    BalasHapus